7 Hal yang Harus Kamu Ketahui Tentang Big Bird Shuttle Bandara

Big Bird Shuttle Bandara
(Gambar: Facebook Big Bird Shuttle)

Bepergian dengan pesawat melalui bandara, banyak informasi yang perlu kita ketahui sebelum berangkat. Ke bandara naik apa, jam berapa berangkat dari rumah. Bagaimana dengan Big Bird Shuttle Bandara? Dimana alamat resmi, alamat website dan juga no telp Big Bird tersebut.

Kalau sudah mantab memilih Big Bird Shuttle Bandara untuk berangkat, sekarang kita ulas beberapa hal lain yang tentunya perlu diketahui. Agar kita lebih mengetahui kelebihan dan kekurangan menggunakan moda transportasi ini saat pergi ke bandara.

Baca juga:
* Wisata ke Madura, Bisa Naik Pesawat ke Sumenep

Big Bird Shuttle Bandara

Big Bird Shuttle Bandara
(Gambar: Facebook Big Bird Shuttle)

Berikut ini beberapa hal yang perlu kamu ketahui mengenai Big Bird Shuttle Bandara.

1. Masih Tergabung Dalam Blue Bird

Big Bird Shuttle Bandara sendiri adalah salah satu inovasi yang dibuat oleh Blue Bird Group, dalam rangka menyediakan layanan shuttle bus dari dan ke bandara secara mudah, dan juga murah.

Armada yang satu ini juga kerap disebut dengan Big Bird JAC atau singkatan dari Jabodetabek Airport Connection. Dalam hal ini, pihak penyedia jasa menyediakan beberapa rute strategis yang akan menghubungkan beberapa titik di kawasan Jakarta dengan bandara Internasional Soekarno Hatta, atau juga sebaliknya. 

Langkah ini sendiri diresmikan pada tahun 2017 silam, sebagai upaya untuk meningkatkan dan memberikan pelayanan yang ANDAL (aman, nyaman, mudah dan personalized).

Artinya layanan yang diberikan kali ini, memang lebih baik, agar seluruh pengguna, baik penumpang maupun pengemudi merasa nyaman akan ketika menggunakan layanan tersebut. 

2. Mempunyai Jadwal dan Lokasi Penjemputan Beragam

 Saat ini, Big Bird Shuttle Bandara sudah mempunyai beberapa rute yang akan menghubungkan antara bandara ke beberapa lokasi di sekitar Jakarta.

Seperti ke kawasan Jatinegara, Bekasi Barat, Blok M, kawasan Thamrin City, Kalibata, kawasan Tanah Abang, daerah Jakarta Kota dan Gambir. 

Di kawasan bandara, Kamu akan diantarkan atau dilayani ke dalam beberapa titik, seperti di kawasan terminal kedatangan 1, 2 dan juga 3 bandara Soekarno Hatta. 

3. Layanan dan fasilitas 

Pengemudi yang menggunakan atau menjalankan bus tersebut, adalah yang profesional dan sudah mempunyai pengalaman dalam mengemudikan bus.

Selain itu armada yang digunakan untuk antar jemput bandara ini selalu dirawat dengan baik, kondisi bus tetap prima dan mempunyai penampilan yang cantik.

Big Bird Shuttle - @bigbird.shuttle
Bagian dalam Big Bird Shuttle di dekat bagian driver. (Gambar: Instagram @bigbird.shuttle)

4. Jadwal Big Bird Shuttle Bandara

Jam operasional dari bus itu sendiri cukup panjang, mulai dari jam 6 pagi hingga jam 11 malam. 

5. Tersedia 2 Jenis Layanan Bus

Ada 2 layanan bus yang tersedia:

✓ Bus dengan layanan reguler

Pada bus dengan layanan regular, maka Kamu akan menemukan 24 buah kursi. Fasilitasnya mulai dari koneksi Wifi, LED TV, stop kontak, dan juga layanan bagasi. 

✓ Bus dengan layanan premium 

Sedangkan untuk bus dengan layanan premium, maka Kamu akan menemukan 12 buah kursi saja. Fasilitas yang akan diberikan antara lain toilet, meja lipat, koneksi Wifi, stop kontak, layanan bagasi, dan tidak lupa minuman gratis. Sebagai tambahan layanan, dalam bus ini akan disertakan pula seorang pramugara, yang akan melayani Kamu selama perjalanan. 

BigBird Shuttle - Facebook Big Bird Shuttle
(Gambar: Facebook Big Bird Shuttle)

6. Proses Pemesanan yang Terbilang Mudah 

Saat ini pihak Blue Bird sudah bekerja sama dengan beberapa travel online yang ada, sehingga untuk memesan dan memperoleh tiket Big Bird Shuttle Bandara ini cukup mudah.

Kita tidak perlu mengunjungi alamat kantor resmi, atau memesan menggunakan telepon. Yang dapat dilakukan adalah dengan mengunjungi aplikasi travel online yang ada, baik di website resminya atau melalui aplikasinya. 

Kita hanya perlu mencari menu airport transfer, dan mengikuti perintah yang ada. Maka e-tiket pun akan didapat secara mudah. Yang perlu dicatat disini adalah pastikan sebelum Kamu memesan, hitung jarak dari rumah ke titik penjemputan. Juga hitung berapa jarak dari lokasi penjemputan bis ke bandara.

Pastikan hal tersebut tidak mempengaruhi jadwal keberangkatan penerbanganmu. Akan lebih baik, kalau kamu tiba di bandara sebelum waktu keberangkatan tiba.

Baca juga:
* Harga Tiket Pesawat Langsung dari Jakarta ke Lombok

7. Beberapa Pilihan Pembayaran

Untuk masalah pembayaran umumnya pihak travel online seperti ini mempunyai beberapa macam, mulai dari membayar menggunakan kartu kredit, membayar menggunakan kartu debit, transfer antar bank, melalui aplikasi pembayaran online, hingga membayar di salah satu minimarket. 

Setelah memperoleh e-tiket, maka kita dapat memperlihatkannya pada petugas Big Bird sesaat sebelum berangkat. Pastikan Kamu tiba di lokasi penjemputan, sebelum waktu penjemputan tiba.     

Related posts